BOGOR SELATAN - Kelurahan Pamoyanan kembali dinilai pihak Badan Pemberdaya Masyarakat dan Keluarga Berencana (BPMKB) Provinsi Jawa Barat terkait penilaian lanjutan Lomba Tingkat se-Kota Bogor. Hal ini diharapkan akan memperoleh hasil terbaik guna mengharumkan dan mengangkat Kota Bogor.
Lurah Pamoyanan Suburuddin mengatakan kesiapan program yang akan ditinjau dan dinilai sudah dimaksimalkan hingga kewilayah peninjauan “Kami sudah siapkan apa yang akan menjadi bahan penilaian tim, dari mulai pengeksposan dari tahun 2012 dan 2013, Pokdakan, UKM dan lainnya yang sesuai dengan indikator” ucapnya saat ditemui dilokasi, Jum'at (16/5/2014).
Menurutnya, Kelurahan Pamoyanan mempersiapkan delapan indikator diantaranya Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi, Infrastruktur Pembangunan, Pemerintahan, Sosial dan Fasilitas Masyarakat hingga TP-PKK, masih kata dia, sudah berusaha seterbaik mungkin hingga menjadi yang terbaik.
Terpisah, menurut Kepala Dinas BPMKB Kota Bogor, Irwan menyampaikan, Lomba ini bukan menjadi tujuan utama, akan tetapi menurutnya lomba kinerja dari tingkat Kota, Provinsi hingga Nasional adalah sasaran ukuran keberhasilan antara Pemerintah dan masyarakat didalam melakukan kegiatan program pembangunan Kota Bogor.
Kegiatan lomba berlangsung dari pukul 07.00 dikolam wisata Tirtania Kelurahan Pamoyanan Kecamatan Bogor Selatan yang dihadiri oleh Wakil Walikota, Usmar Hariman, Tim BPMKB Provinsi dan Kota, Muspida dan Organisasi. (ZFT)
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 komentar :
Posting Komentar