Wabup ,“Program Kepariwisataan di Kabupaten Bogor Tidak Boleh Standar"

CIBINONG- Untuk mendongkrak tingkat kunjungan wisatawan baik wisatawan lokal dan wisatawan Asing yang berkunjung ke Kabupaten Bogor, serta Meningkatkan infrastruktur dan Aksesibilitas Daerah yang Berkualitas dan Terintegrasi secara Berkelanjutan di bidang pariwisataan. Bertepatan dengan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-532 pada 3 Juni 2014, Wakil Bupati Bogor, Hj.Nurhayanti memberikan arahan dalam Rapat Koordinasi terbatas (Rakortas) di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor, senin (2/6). Dalam arahannya Wakil Bupati Bogor menekankkan agar program kepariwisataan di Kabupaten Bogor tidak standar karena dalam penciri mewujudkan Kabupaten termaju termasuk kunjungan wisatawan tertinggi di Indonesia. 

Dalam Rakortas yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Adang Suptandar, Inspektur Kabupaten Bogor Didi Kurnia, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor, Rachmat Surjana serta para asisten dan juga perwakilan SKPD di Pemerintahan Kabupaten Bogor, Wabup Menegaskan,"Pada tahun lalu kunjungan wisatawan ke Bumi Tegar Beriman mencapai 4.125.130 orang, maka dalam hal ini Disbudpar harus terus menjual dan meningkatkan kunjungan wisatawan melalui obyek wisata maupun unsur kebudayaan nya.
"Harus terus di dorong kunjungan wisatawan untuk datang ke Kabupaten Bogor dengan terus menjual serta mempromosikan unsur kebudayaan dan obyek pariwisata yang ada di Kabupaten Bogor,"Tegasnya.

Lebih lanjut Nurhayanti menjelaskan,"Faktor infrastruktur menuju tempat wisata juga menjadi sorotan karena merupakan salah satu misi Kabupaten Bogor, yaitu Meningkatkan infrastruktur dan Aksesibilitas Daerah yang Berkualitas dan terintegrasi secara Berkelanjutan bila infrastrukur jalan rusak dan tidak menarik menuju tempat wisata, maka wisatawan akan enggan berkunjung di karenakan dampak aspek terbut. Selain itu guna membantu meningkatkan pendapatan ekonomi masayarakat setempat, Wabup menyarankan harus disediakannya gerai atau tempat penjualan makanan dan cendramata khas Kabupaten Bogor.  
“Disbudapar sebaiknya melakukan koordinasi dengan Dinas Bina Marga dan Pengairan untuk memperbaiki jalan rusak menuju tempat wisata dan melakukan koordinasi dengan Dinas Koperasi dan Perindustrian (Disperindag) agar para UKM di Kabupaten Bogor dapat berjualan di kawasan wisata tersebut,”Pesannya.

Nurhayanti Berharap dalam memperingati hari jadi Bogor ke- 532 dapat dirasakan oleh seluruh masyrakat Kabupaten Bogor, Maka Disbudpar Kabupaten Bogor agar berperan serta dan mensosialisasikan guna memeriahkan hari jadi Bogor,“Pada peringatan Hari Jadi Bogor akan ada pameran revitalisasi pertanian dan hasil-hasil UKM dari para pengrajin UKM di Kabupaten Bogor, maka di Disbudpar diharapkan turut melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar kemeriahan Hari jadi Bogor terasa tahun ini,”Harapnya.(YADI)
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar